Wednesday, May 13, 2015

Memelogy Project - CINDERONALD (CINDERELLA PARODY)

Selasa,12 Mei 2015 

Hari ini kelas Creative Thinking disulap menjadi panggung hiburan. Semua mahasiswa diminta untuk mempersiapkan memelogy project untuk ditampilkan di depan kelas. Kelompok yang maju pertama kali adalah kelompok Drama yang beranggotakan 11 orang. Mereka memainkan drama parodi Cinderella yang diubah menjadi Cinderonald. Cinderonald adalah seorang laki-laki yang tinggal bersama ibu dan ketiga saudara tirinya.Cerita Cinderella diplesetkan menjadi kisah Cinderonald.Dalam cerita ini, Cinderonald berusaha untuk mendapatkan cinta tuan putri, namun ia berakhir menjadi Pembantu kerajaan dan bukan Pangeran. 

Para pemain drama Cinderonald

Dari tugas memelogy project ini , kami mendapatkan banyak pelajaran. Hal Kreatif dapat dilakukan dalam hal apa saja. Dan tentu saja berpikir kreatif dapat dilakukan bersama-sama dalam sebuah kelompok dan dipimpin oleh seorang ketua. 

Hari ini Bu Sandra juga menjelaskan tugas untuk UAS. Kami diminta untuk melakukan kampanye kreatif yang melibatkan masyarakat. Tugas ini untuk individu. Selamat berjuang untuk kampanye ini !! Kita pasti bisa !! Tidak ada yang mustahil meski dilakukan sendirian :)

Ibu Sandra menjelaskan materi UAS



No comments:

Post a Comment